wirausaha online

11 Februari, 2009

Menemukan Pasangan Jiwa yang tepat



MENEMUKAN cinta sejati adalah peristiwa paling berharga terjadi dalam hidup setiap orang. Semua orang berharap mendapatkannya. Tapi menemukan cinta sejati tidaklah semudah menutup atau membuka mata. Terkadang, pasangan jiwa Anda adalah orang yang sudah kenal dan dekat dengan kehidupan Anda.
Tip di bawah ini akan membantu Anda mengenali takdir Anda dan mengerti bahwa Anda diberikan seseorang yang istimewa:

  1. Anda tidak akan mendapatkan apa yang Anda inginkan jika Anda hanya diam, berdoa dan berharap jodoh Anda turun dari langit. Berdoa memang perlu, tapi bukan berarti tanpa usaha. Masuklah dalam komunitas. Komunitas tersebut akan memberikan lingkungan pergaulan dan kesempatan yang lebih luas bagi Anda untuk menemukan orang yang tepat. Tetapi jangan sampai salah masuk komunitas. Carilah pasangan jiwa Anda di tempat dan waktu yang tepat. Komunitas tidak harus selalu sebuah organisasi resmi. Komunitas adalah sekumpulan orang yang memiliki minat dan kepentingan yang sama terhadap suatu hal. Bisa saja Anda bertemu dengan pasangan jiwa Anda ketika berada dalam kendaraan umum, airport, rumah sakit, atau apapun. Intinya semuanya itu ada konsep ruang dan waktunya. Terkadang, Tuhan memberikan "kebetulan-kebetulan" yang tidak pernah kita duga sebelumnya. Dan jangan remehkan hal-hal seperti itu.
  2. Jika Anda sudah masuk ke dalam komunitas, pertajam insting Anda ketika Anda sedang berbicara, berdekatan atau bersama dengan dia. Bisa saja Anda merasa bahwa Anda pernah bersama dengan dia walaupun Anda baru saja mengenalnya. Seperti magnet, hati pun biasanya memiliki "gaya tariknya" sendiri. Dalam bahasa Blaise Pascal, seorang filsuf, matematikawan dan fisikawan terkenal asal Prancis, hati punya logikanya sendiri yang sulit dipahami oleh akal. Itulah logika hati. Katanya, "le coeur a ses raisons le raison ne connait point." Hati memiliki alasan-alasan sendiri yang tidak dikenal oleh akal.
  3. Terkadang pasangan jiwa bisa datang lewat mimpi. Biasanya mimpi adalah respresentasi dari keinginan dan harapan Anda akan sesuatu. Mimpi juga biasanya berasal dari pikiran-pikiran dan keinginan Anda yang terpendam. Dan bukan tidak mungkin bahwa Anda bisa mengenali psangan jiwa Anda dari mimpi Anda. Anda bisa mengetahui seperti apa orang yang Anda inginkan dalam mimpi Anda. Mimpi bisa jadi membantu Anda dengan menunjukkan arah yang benar menuju cinta sejati.
  4. Kejadian-kejadian yang bukan hanya secara kebetulan, misalnya, ketika Anda sedang memikirkan dia, tiba-tiba dia menelepon Anda, atau secara kebetulan bertemu di tempat yang sama dan sebagainya. Jangan remehkan hal itu karena bisa saja itu adalah tanda-tanda bahwa dia memang pasangan jiwa Anda. Jangan meremehkan kejadian-kejadian atau hal-hal yang kedang-kadang kita anggap sebagai sebuah kebetulan semata. Hal-hal sederhana itu bisa mengatakan banyak hal tentang Anda dan dia. Bahwa ada "invisible contact" di antara Anda dan dia. Bahwa ada koherensi internal yang sulit sekali dijelaskan, tapi hanya bisa diterima dan diakui sebagai sebuah kebenaran.

(Genie/Genie/tty) (www.okezone.com)

1 komentar:

  1. semoga apa yang telah kita dapat sekarang dapat kita jaga nikmati dalam keharmonisan, ma wadah wa rahmah, amin.

    cerita-cerita Anak saya, Blog Anakku, Gifta
    di www.giftaanakku.wordpress.com semoga menjadi inspirasi

    terimakasih

    BalasHapus

Klub Bisnis Internet Berorientasi Action